Internet

Mengenal 5 Faktor SEO Terpenting Dalam Pembangunan Website

Optimalisasi SEO bukanlah sesuatu yang sederhana. Dalam penerapannya, terdapat faktor yang bisa mengubah hasil optimalisasi tersebut. Mengingat SEO atau search engine optimization akan membantu peningkatan trafik website. Berikut ini adalah tips SEO mengenai faktor yang tidak boleh Anda sepelekan.

Faktor Yang Penting Dalam Optimalisasi Mesin Pencari

  1. Domain Dan Kecepatan

Jika Anda ingin membangun suatu website, jangan sepelekan proses pemilihan domain. Garis bawahi bahwa domain akan berkaitan dengan kecepatan muat. Google lebih suka pada website yang memiliki loading time singkat. Karena itu ada baiknya memilih domain terpercaya meski harus membayar.

Tidak hanya pada sisi waktu muat, namun domain juga berpengaruh pada rasa percaya pengunjung. Setiap domain berkaitan dengan penulisan alamat website (URL), yang mana bisa diakhiri dengan .com atau .net. Hindari domain gratis untuk meningkatkan kredibilitas website. Hal ini juga cenderung menjadi asumsi akan profesionalitas suatu website.

Baca Juga : Mempelajari Dasar SEO Bagi Pemula

  1. Pembentukan URL

Tidak hanya domain, ternyata URL atau alamat website secara keseluruhan juga akan memberi pengaruh pada SEO. Usahakan Anda membuat URL yang mudah dibaca, diingat, dan juga ditemukan. Tips SEO bisa Anda akali dengan menggunakan bantuan permalink. Fitur ini akan memberi saran URL yang lebih baik dan sering muncul di bagian paling atas pencarian.

  1. Penggunaan Kata Kunci

Dari URL dan domain, alihkan perhatian Anda pada pemilihan kata kunci. Karena Anda akan sering membuat konten, maka pastikan isi website punya keyword yang baik. Keyword yang baik adalah kata kunci yang paling populer atau teratas. Kata tersebut menandakan bahwa lebih sering dicari atau dituliskan pengguna internet. Tempatkan keyword di dalam judul, paragraf pertama dan terakhir.

  1. Judul Dan Kualitas Penulisan

Judul memang lebih baik disisipi dengan keyword. Namun jangan dipaksakan. Pastikan judul menarik, punya keterkaitan, dan ada dalam format yang tepat. Gunakan fungsi H2 dan H3 untuk judul. Kemudian, pastikan bahwa isi tulisan atau konten yang digunakan juga baik. Jangan lupa untuk menyebar kata kunci dan pastikan isinya bermutu sehingga banyak orang yang membaca.

  1. Penggunaan Link

Tips SEO ini umumnya digunakan untuk memberi pintasan pada tulisan atau konten yang berkaitan. Tidak sedikit pengelola website atau penulis konten yang memberi tautan link baik dalam bentuk backlink, CTA (call to action), atau tombol khusus. Tulisan yang saling berhubungan juga bisa meningkatkan SEO, Rating, hingga trafik pada konten di dalam website.

Penggunaan optimalisasi mesin pencari memang bukanlah hal yang mudah. Penerapannya perlu pemahaman yang baik. Terutama mengingat bahwa setiap faktor saling berkaitan satu sama lain. Seperti kecepatan dan domain. URL dan eksistensi website. Ada pula kata kunci, judul, dan tulisan. Pastikan semuanya dalam keadaan terbaik agar SEO semakin maksimal.

What's your reaction?

Excited
0
Happy
0
In Love
0
Not Sure
0
Silly
0

You may also like

Leave a reply

More in:Internet